TwitterFacebookGoogle PlusLinkedInEmail

Selasa, 28 Mei 2013

Tak Ingin Rusak Rekor, Arsenal Mati-matian Kejar Empat Besar

Arsenal tercatat selalu lolos ke Liga Champions di 15 musim terakhir. Tak ingin rekor itu patah, The Gunners pun akan tampil habis-habisan untuk finis di empat besar.

Selama ditangani oleh Arsene Wenger sejak tahun 1996, Arsenal selalu lolos ke Liga Champions. Mereka tak pernah absen dari kompetisi terelit antarklub Eropa itu.

Arsenal saat ini memang tengah menduduki peringkat empat klasemen atau batas akhir zona Liga Champions dengan 70 poin. Namun posisi mereka belum sepenuhnya aman karena Tottenham Hotspur yang ada di urutan lima cuma tertinggal satu poin.

Kemenangan pun lantas dibidik Theo Walcott di laga kontra Newcastle United di pekan terakhir Liga Primer Inggris, Minggu (19/5/2013) mendatang. Pemain depan Arsenal itu tak ingin generasinya saat ini membuat sejarah dengan tak lolos ke Liga Champions untuk pertama kalinya dalam 15 tahun.

"Kami punya pengalaman soal tahu apa yang harus dilakukan ketika waktunya tepat. Ini lucu. Ini terjadi tiap tahun," sahut Walcott seperti dikutip Sky Sports.

"Kami ingin mengakhiri musim dengan sangat kuat. Aku pikir ini karena para pemain sangat menginginkannya," lanjut pemain 24 tahun itu.

"Liga Champions sangat besar bagi masa depan klub dan pemain. Kami sudah ada di kompetisi itu dalam 15 tahun terakhir dan kami tidak ingin menjadi pemain yang tidak menjadi bagian dari itu."

"Kami hanya harus menunjukkannya di tengah musim dan di awal dan semoga kami lebih tinggi daripada saat ini dan tidak mengalami situasi ini lagi."

"Tapi ini positif, dan kami akan berjuang di hari Minggu," lugasnya.

Ditulis Oleh : Mariz Aphresy // 05.55
Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar

 

Peringkat

Translate

Mariz Aphresy. Diberdayakan oleh Blogger.